Saat ini melakukan pinjaman dana sudah bukan lagi hal yang merepotkan, banyak produk yang ditawarkan dan memberikan keuntungan. Misalnya saja untuk produk KTA atau lebih dikenal dengan kredit tanpa agunan untuk para karyawan, pekerja, profesional ataupun yang lainnya. Dengan layanan ini Anda tidak perlu lagi menyiapkan mengenai surat berharga, harta penting seperti tanah, rumah atau sebagainya untuk jaminan. Jadi pinjaman bisa langsung cair tanpa perlu agunan apapun, menarik bukan?
Ada banyak perusahaan financial yang memberikan produk KTA, salah satunya dari BCA yang dikenal dengan payroll. Jika ingin mengajukan pinjaman tanpa perlu jaminan, bisa gunakan dari BCA yang banyak memberikan keuntungan. Selain pengajuan mudah, bunga yang ringan sampai dengan plafon diberikan cukup besar. Anda bisa manfaatkan untuk beberapa keperluan seperti dana kesehatan, pendidikan, rumah, pernikahan ataupun liburan.
Supaya lebih jelas apa saja keuntungan dari BCA payroll, bisa Anda lihat dari beberapa fakta berikut ini :
- Pinjaman hingga 100 juta.
Keuntungan pertama yang bisa Anda rasakan adalah plafon yang cukup besar, bagaimana tidak pinjaman yang didapatkan bisa mencapai 100 juta. Sedangkan untuk minimal 5 juta, tetapi semua itu bisa didapatkan tanpa perlu jaminan. Hanya dengan membuktikan buku tabungan dan kemampuan dalam membayar tagihan saja sudah bisa langsung mendapatkan pinjaman.
- Proses cepat dan mudah.
Pelayanan dari BCA memang sudah tidak perlu diragukan lagi, terkenal lebih cepat, mudah, tuntas dan aman. Begitu pula dalam pelayanan pengajuan KTA masyarakat, efisiensi waktu benar-benar memberikan keuntungan apalagi bagi Anda dengan kesibukan yang tinggi setiap harinya.
- Bunga ringan.
Siapa yang tidak tertarik ketika diberikan tawaran pinjaman besar namun dengan bunga yang terbilang ringan. Bagaimana tidak, mulai 1% untuk tenor sampai dengan 3 tahun. Angka tersebut tentu akan memberikan keuntungan lebih dibandingkan dengan jenis KTA pada bank lainnya, umumnya memang mematok bunga yang jauh lebih besar.
- Masa tenor panjang.
Jangka waktu asuransi atau masa tenor yang ditawarkan oleh BCA cukup panjang, dimana Anda bisa memilih mulai dari 12 bulan, 24 bulan sampai dengan 36 bulan masa cicilan perbulan. Bunga rendah dengan masa pinjaman panjang tentu akan memberikan kemudahan untuk mendapatkan kredit tanpa agunan bukan?
- Angsuran ringan.
Yang tidak kalah penting lagi adalah mengenai angsuran yang ditawarkan, dengan ini cukup ringan karena waktu panjang. Disamping itu Anda bisa pula memanfaatkan fasilitas autodebet dari BCA yang tidak akan membuat Anda kelupaan dalam pembayaran tagihan bulanan.
Setelah melihat beberapa fakta penting mengenai kredit tanpa jaminan seperti diatas, apakah tidak tertarik untuk memiliki? Padahal saat ini BCA memberikan banyak kemudahan, salah satunya dalam proses pengajuan yang bisa melalui online tanpa perlu offline. Hanya dengan memasukkan data diri melalui website saja sudah bisa langsung melakukan pinjaman dengan mudah, ini menarik bukan? Setidaknya bisa menjadi solusi yang paling tepat sesuai dengan kebutuhan keuangan masyarakat jaman sekarang.
Supaya lebih jelas, ada beberapa tips dalam pengajuan pinjaman KTA dari BCA mudah seperti antara lain:
- Ajukan secara online.
Seperti yang telah dikatakan sebelumnya, pengajuan pinjaman bisa secara online mudah dan cepat. Selain website, Anda bisa pula melalui bagian customer service di Halo BCA yang nomornya bisa dihubungi dalam waktu 24 jam.
- Ke kantor cabang terdekat.
Kedua bisa pula dari kantor cabang terdekat yang bisa Anda manfaatkan, ini menarik karena Anda bisa lebih leluasa menanyakan segala hal yang kurang dimengerti dari proses pengajuan pinjaman. Pilih kantor yang paling dekat dengan rumah, lengkapi dokumen sampai dengan beberapa syarat lainnya.
Itulah beberapa fakta yang bisa menjadi keuntungan kredit tanpa agunan BCA untuk Anda. Jika tertarik untuk menggunakan bisa langsung saja ajukan, syarat yang mudah dan praktis membuat prosesnya juga mudah. Saat ini sudah bukan hal yang sulit lagi untuk mendapatkan pinjaman, semua bank menawarkan termasuk dari BCA yang sekaligus berbagai kelebihannya. Bagaimana, cukup menjadi solusi keuangan Anda bukan?